HomeNews & EventEranyacloud Hadirkan Solusi Pelaporan Keuangan Sesuai Standar PSAK 74 / IFRS 17 bersama SAS

Eranyacloud Hadirkan Solusi Pelaporan Keuangan Sesuai Standar PSAK 74 / IFRS 17 bersama SAS

Eranyacloud Hadirkan Solusi Pelaporan Keuangan Sesuai Standar PSAK 74 / IFRS 17 bersama SAS

CEO Eranyacloud
Bagikan
Table of Contents

Eranyacloud bekerja sama dengan SAS untuk menghadirkan solusi IFRS 17 guna mematuhi regulasi dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK) tentang PSAK 74 untuk perusahaan asuransi. Laporan keuangan Perusahaan Asuransi akan menjadi lebih detil dan transparan.

Bulan Agustus 2022 lalu, Otoritas Jasa Keuangan menyatakan akan mulai memberlakukan PSAK 74 yang merupakan adopsi dari International Financial Reporting Standard (IFRS) 17: Insurance Contracts yang telah terbit pada tahun 2017 dan akan berlaku efektif pada 1 Januari 2025 di Indonesia, dan parallel run mulai 1 Januari 2024. Dengan IFRS 17, laporan keuangan akan menjadi lebih detail, lengkap dan transparan karena pendapatan premi asuransi tidak bisa langsung diakui sebagai pendapatan/ keuntungan, melainkan sebagai kewajiban yang kemudian diamortisasi bersama forecast premi berulang, perhitungan discounted untuk present value, serta faktor lainnya seperti risk adjustment.

Eranyacloud sebagai full-service cloud provider di Indonesia bekerja sama dengan PT SAS Institute, menyediakan solusi IFRS17 yang dapat membantu perusahaan asuransi dalam memenuhi kebutuhan dari unsur manajemen data (ETL), perhitungan Cash Flow, perhitungan CSM (Contractual Service Margin), hingga pembuatan entri jurnal dan laporan disclosure. Untuk mempercepat proses implementasi, solusi SAS IFRS17 telah dilengkapi fitur standar/pre-defined seperti, metode validasi kelengkapan dan keakuratan data, desain data model, mesin perhitungan CSM untuk pendekatan GMM, PAA, dan VFA, Accounting Event dan Chart of Account, Disclosure, Dashboard dan Reporting berikut workflow untuk mengorkestrasi seluruh proses secara sistematis dan terstruktur. Solusi SAS IFRS17 sudah dipakai di banyak perusahaan asuransi global.

Eranyacloud dalam hal ini akan memberikan bantuan layanan kepada pelanggan dari mulai proses implementasi hingga bantuan terkait kepatuhan terhadap regulasi yang berlaku di Indonesia. “Eranyacloud akan membantu proses implementasi, penyediaan infrastruktur untuk instalasi Solusi SAS IFRS17, hingga memberikan pendampingan bagi pelanggan dalam mematuhi regulasi pemerintah terkait infrastruktur IT juga.” Ujar Shaane Harjani selaku CEO Eranyacloud.

“Perlu diketahui, implementasi solusi IFRS 17 ini membutuhkan kapasitas infrastruktur yang besar dengan performa tinggi, oleh karena itu kami senang dapat bekerja sama dengan Eranyacloud untuk membantu perusahaan Asuransi yang menginginkan solusi berjalan di local cloud, serta dapat menghemat waktu beberapa bulan dalam provisioning Infrastructure beserta solusi Aplikasinya”, komentar Febrianto Siboro, Country Manager, PT SAS Institute.

Mengingat proses implementasi PSAK 74 memakan waktu yang cukup panjang, Eranyacloud dan SAS berkomitmen memberikan bantuan pengenalan, sosialisasi mengenai program IFRS 17 serta pendampingan bagi pelanggan, baik melalui seminar yang akan dilakukan secara daring maupun pertemuan tatap muka.


Tentang Eranyacloud

Eranyacloud adalah full-service cloud provider pertama di Indonesia yang menggunakan AMD EPYC processor. Eranyacloud berdiri sejak 2020 dan telah memiliki sertifikasi ISO 27001/9001. Dengan teknologi dan layanan terbaik yang dimiliki, Eranyacloud telah memiliki pelanggan dari berbagai industri di Indonesia termasuk Danone, Petrogas, Ayoconnect, dan masih banyak lagi.

Tentang SAS

SAS adalah perusahaan analitik terbaik. Melalui perangkat lunak dan layanan inovatif, SAS memberdayakan dan menginspirasi pelanggan di seluruh dunia untuk mengubah data menjadi kecerdasan. SAS memberi Anda KEKUATAN UNTUK TAHU®.

Untuk informasi lebih lanjut, silahkan menghubungi:
Annisa Kurnia Hikmawati
Marketing Lead

HP: 0857-1124-7037
Email: annisa.hikmawati@eranyacloud.co

Table Of Contents
Recent Article
Apa itu Managed Service Provider? Manfaanya untuk Bisnis
Apa itu Managed Service Provider? Manfaanya untuk Bisnis
Managed Service Pengertian, Jenis, dan Manfaatnya
Managed Service: Pengertian, Jenis, dan Manfaatnya
Apa Itu Cloud VPS ? Manfaat dan Keunggulan
Apa Itu Cloud VPS? Manfaat dan Keunggulan
Content Delivery Network (CDN): Pengertian, Fungsi, dan Manfaat
Ransomware Adalah, Jenis, dan Cara Mencegah
Tier Data Center? Tingkatan dan Manfaatnya
Artikel Terkait